primasariamirati.com

Read More

Slide 1 Title Here

Slide 1 Description Here
Read More

Slide 2 Title Here

Slide 2 Description Here
Read More

Slide 3 Title Here

Slide 3 Description Here
Read More

Slide 4 Title Here

Slide 4 Description Here
Read More

Slide 5 Title Here

Slide 5 Description Here
Tampilkan postingan dengan label susu setelah asi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label susu setelah asi. Tampilkan semua postingan

Selasa, 29 Januari 2019

#AktifItuSehat Ini Manfaat Susu UHT untuk Balita Aktif

Setelah ASI, selanjutnya bagaimana ya?

Breastfeeding behaviour anak saya Radit, boleh dikata cukup unik. Jelang usianya yang ke-4 ini, ia masih minum ASI dari saya, belum terpikir untuk memberi susu setelah ASI. Mungkin ada ibu-ibu yang tidak sepakat dan bertanya-tanya.. "Kenapa tidak disapih saja sih?", atau berpendapat "ASI kan hanya boleh sampai usia 2 tahun saja, harusnya sudah stop menyusui dan diganti dengan Susu Formula..".

Susu UHT, solusi pemenuhan nutrisi anak setelah ASI

Alasan saya sederhana, saya merasa momen breastfeeding adalah saat dimana saya merasa sangat dekat dengan anak. Namun demikian, saya sadar produksi ASI saya sudah tidak bisa diandalkan untuk mencukupi kebutuhan nutrisi anak 4 tahun, jauh berbeda dengan bayi atau anak di bawah 2 tahun. Saya butuh susu tepat, susu tanpa garam sebagai sumber nutrisi harian anak setelah ASI, sekaligus susu untuk anak 1 tahun ke atas.

Aktif itu Sehat. Karenanya, untuk menunjang nutrisi hariannya sebagai balita aktif dengan rasa ingin tahu yang besar, saya berusaha memberi support gizi berupa makanan padat dan susu tambahan. Awalnya, saya mengenalkan Radit dengan susu formula bubuk kemasan kotak atau kaleng yang beredar di pasaran. Namun, entah kenapa tak ada satupun rasa susu formula yang disukainya.

Aktif Itu Sehat

Salah satu saudara menyarankan saya untuk memberikan susu UHT untuk Radit sebagai alternatif. Awalnya saya agak ragu sih, apakah susu UHT mampu memenuhi kebutuhan gizi anak saya? Setelah mencari-cari informasi tentang susu UHT, saya mulai paham jawabannya. Kemudian, ketemulah saya dengan Indomilk UHT Kids Full Cream kesukaan Radit.

Kenal Lebih Dekat dengan Susu UHT

Hal yang paling saya senangi saat ini adalah mengajak si kecil berjalan-jalan, apalagi kalo dia udah nunjukin antusiasmenya sama hal-hal baru yang ditemuinya.

Nah.. kalo dia sudah mulai puas main, biasanya dia spontan ngajakin aku duduk bareng sambil cerita-cerita. Lebih seru lagi kalau papanya ikutan, pasti bakal semangat ngajak lari-larian atau mencoba berbagai permainan di playground.

Bermain adalah hal yang selalu disukai anak-anak

Seru-seruan ini tentu tak boleh tanpa persiapan. Apalagi, balita seperti Radit biasanya semakin aktif kalo diajak main di luar. Sebelum berangkat, entah ke playground atau taman bermain, papanya selalu mengingatkan untuk menyiapkan bekal untuk Radit, biasanya berupa snack atau roti.

Untuk minumnya, saya teringat lagi saran saudara saya, untuk menyiapkan susu UHT. Saya pikir, boleh juga nih, lebih praktis, dan gak susah nyarinya karena udah tersedia di minimarket terdekat. Tapi, sebelum memberikannya ke anak, ada baiknya kita kenalan dulu sama Susu UHT ini.

Menurut Amanatidis, 2002, Susu UHT atau Ultra High Temperature adalah susu cair segar yang diolah menggunakan proses pemanasan bersuhu tinggi (135-145 derajat Celcius) dalam waktu singkat 2-5 detik.

Yuk Kenal Lebih Dalam Tentang Susu UHT

Mengapa Susu UHT harus diproses dalam suhu tinggi? Tujuannya adalah untuk membunuh seluruh mikroorganisme pembusuk maupun patogen dan spora di dalam susu, agar kualitasnya baik. Sedangkat waktu pemanasan yang singkat dimaksudkan untuk mencegah kerusakan gizi dalam susu serta untuk mendapatkan warna, aroma, dan rasa yang relatif sama selayaknya susu segar.

Kualitas Susu UHT

Secara kesuluruhan, faktor utama penentu mutu susu UHT adalah bahan baku, proses pengolahan, dan pengemasannya.

Bahan baku susu UHT adalah susu cair segar berkualitas tinggi, terutama dalam komposisi gizi. Oleh karenanya, sapi perah penghasil susu harus diatur agar bermutu baik, bebas dari antibiotika dan bahan-bahan toksis lainnya. Kualitas susu segar juga ditunjang cara pemerahan yang benar, terhindar dari kontaminasi fisik dan mikrobiologis dengan sanitasi alat pemerah dan sanitasi pekerja. Susu segar yang baru diperah harus diberi perlakuan dingin, termasuk saat transportasi susu menuju pabrik.

Pengolahan di pabrik untuk mengkonversi susu segar menjadi susu UHT juga harus dilakukan dengan sanitasi yang maksimum menggunakan alat-alat steril dan dilakukan secara aseptik, meminimumkan kontak dengan tangan.

Indomilk UHT Kids Full Cream, Susu UHT kesukaan anak Saya

Saat ini susu UHT dikemas higienis dan baik menggunakan kemasan aseptik multilapis berteknologi canggih, kedap udara dan cahaya, yang terbuat dari kertas, plastik polyethylene, dan alumunium foil.

Setiap kemasan aseptik multilapis susu UHT disterilisasi satu per satu secara otomatis sebelum diisi dengan susu. Proses tersebut dilakukan secara otomatis, hampir tanpa campur tangan manusia, demi menjaga kualitas produk agar higienis sesuai standar kesehatan internasional.

Teknologi UHT dan kemasan aseptik multilapis
inilah yang menjamin susu UHT bebas bakteri dan tahan lama, terhindar dari kontaminasi udara dan cahaya ultraviolet yang dapat merusak kualitas susu, sehingga tidak membutuhkan lagi bahan pengawet, bahkan tetap aman jika tidak disimpan di lemari pendingin hingga 10 bulan setelah diproduksi.

Dibanding proses pengolahan susu cair dengan teknik sterilisasi atau pengolahan menjadi susu bubuk, pengolahan susu UHT sangat sedikit pengaruhnya terhadap kualitas mutu sensoris dan gizi, terutama vitamin dan protein. Pada pengolahan susu bubuk, terdapat kecenderungan kerusakan kandungan protein sebanyak 30 persen.

Cara Tepat Konsumsi Susu UHT


Sebelum memberikan susu UHT pada anak, satu hal yang harus diperhatikan adalah usia anak. Susu UHT baru boleh diberikan setelah anak berusia 2 tahun, setelah ia mendapat ASI selama 2 tahun, atau setidaknya, tunggu hingga anak berusia 1 tahun, saat kondisi pencernaannya sudah cukup matang. Pemberian susu UHT atau susu sapi segar sebelum usia 1 tahun berpotensi menimbulkan berbagai penyakit akibat bakteri seperti listeria, pseudomonas, dan sebagainya.


Susu UHT harus disimpan di lemari pendingin jika kemasannya telah dibuka, dan tidak boleh disimpan pada suhu tinggi (di atas 50 derajat Celcius) karena dapat memicu terjadinya gelasi atau pembentukan gel akibat kerusakan protein.

Perhatikan Kemasan Susu UHT Sebelum Konsumsi


Agar lebih tenang, kita pun perlu tau ciri-ciri susu UHT yang sudah rusak dan tak layak dikonsumsi. Selain dari tanggal kedalursanya, kerusakan susu UHT juga sangat mudah dideteksi secara visual.

Kondisi kemasan yang baik dan tidak kembung menandakan susu UHT dalam kondisi layak konsumsi

Berikut ciri-ciri susu UHT yang rusak dilihat dari fisiknya.

1. Kemasan menggembung, diakibatkan adanya kebocoran kemasan yang memungkinkan mikroba-mikroba penbusuk tumbuh dan memfermentasi susu. Fermentasi susu oleh mikroba pembusuk inilah yang menghasilkan gas CO2 yang menyebabkan gembung.

2. Timbul bau dan rasa yang masam. Selain menghasilkan gas, fermentasi oleh mikroba pembusuk juga menghasilkan alkohol dan asam-asam organik yang menyebabkan susu menjadi berasa dan beraroma masam.

3. Susu Mengental, diakibatkan koagulasi dan pemecahan protein akibat penurunan pH oleh asam-asam organik yang terjadi saat permentasi, menyebabkan tekstur susu rusak yaitu menjadi pecah dan agak kental.

Manfaat Susu UHT untuk Balita Aktif


Karena usia Radit saat ini sudah masuk 4 tahun, saya tidak ragu untuk memberikan susu UHT untuknya, karena susu ini kaya akan manfaat yang terkandung dari nutrisi yang baik bagi kesehatan dan tumbuh-kembang anak. 

Tak lupa pula, saya berusaha untuk selalu memadukannya dengan makanan yang sehat dan kaya zat gizi, agar pertumbuhan dan perkembangannya menjadi lebih optimal.

Indomilk UHT Kids Full Cream, Susu UHT yang Tepat Untuk Balita Aktif

Apa saja sih manfaat mengonsumsi susu UHT? Ini dia..

  • Sumber kalsium
Kalsium penting untuk membantu mengoptimalkan pertumbuhan tulang dan gigi anak. Kalsium juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan pembuluh darah anak dan mencegah terjadinya berbagai penyakit seperti tekanan darah tinggi dan stroke di masa depan. Di usia balita, anak memerlukan 500 mg kalsium setiap harinya. Kalsium penting untuk pertumbuhan tulang dan gigi anak. Susu UHT yang kaya akan kalsium bisa menjawab keresahan kita akan pemenuhan kalsium bagi anak.

  • Sumber Protein
Susu UHT adalah salah satu sumber protein hewani yang mudah dikonsumsi. Tahukah kita bahwa kekurangan protein akan menghambat tumbuh kembang anak, bahkan dapat menyebabkan gizi kurang? Oleh karena itu, protein merupakan zat pembangun yang wajib ada dalam menu harian anak.

  • Sumber mikronutrien
Susu UHT mengandung berbagai jenis mikronutrien yang penting untuk proses metabolisme dan kerja enzim di dalam tubuh anak, seperti vitamin (A dan B) dan mineral seperti zink, magnesium, fosfor, dan selenium.

Selain kandungan gizi, rasa lezat juga menjadi alasan saya memilih Indomilk UHT Kids Full Cream

Indomilk UHT Kids Full Cream, Susu UHT Kaya Gizi yang Rasanya Disukai Anak-Anak

Selain kalsium, protein, vitamin dan mikronutrien dalam susu, anak-anak juga membutuhkan lemak sebagai sumber energi dan nutrisi penting untuk mendukung perkembangan otak dan proses penyerapan vitamin seperti A, D, E, dan K.

Kebanyakan orang dewasa menghindari lemak dalam susu sehingga lebih memilih susu rendah lemak. Namun, untuk mendapatkan lemak dari susu sapi, anak sebaiknya mengonsumsi susu UHT full cream.

Karenanya, untuk menunjang aktivitas harian Radit, kesehatan, dan pertumbuhannya, saya pun harus teliti memilihkan susu UHT dari sekian banyak jenis yang beredar di pasaran.

Anak aktif perlu pemenuhan nutrisi harian yang tepat, salah satunya dari susu yang dikonsumsinya

Hal pertama yang saya perhatikan adalah kandungan gizi yang tercantum di kemasan, sudah sesuaikah dengan kebutuhan anak seusia Radit? Namun ternyata, tak segampang itu lho memberikan susu UHT untuk anak saya ini, karena anak balita sudah cenderung pilih-pilih soal rasa minuman ataupun makanan yang sesuai seleranya. Kalo menurutnya tidak enak, ya kita harus sabar-sabar kalau ia sudah melancarkan aksi tutup mulut atau geleng-geleng tanda tak suka.

Saat memilih produk susu di minimarket, ketemulah saya dengan Indomilk UHT Kids Full Cream, varian terbaru Indomilk UHT Kids. Setelah membaca-baca kandungan gizinya, barulah saya terpikir untuk memberikannya ke Radit. Senangnya, karena Radit ternyata suka sama rasanya.

Rasa Indomilk UHT Kids Full Cream Disukai Anak-anak

Satu lagi yang aku senangi dari Indomilk Kids UHT karena susu cair ini tidak mengandung garam dan gula, jadi pas banget sebagai susu selepas ASI bagi balita aktif seperti anak saya.

Papanya selalu mengingatkan agar tidak lupa bawa Indomilk UHT Kids Full Cream ini kalo mau pergi-pergi. Aku pun suka karena susu cair ini praktis dan tidak ribet dibawa kemana-mana. Kemasannya kecil, isi 115 ml, dimasukin ke tas pun muat-muat aja. Berdasarkan takaran gizinya, anak dianjurkan meminum 500-750 ml susu cair setiap harinya, jadi biasanya saya membawa 3 atau 5 kotak Indomilk UHT Kids Full Cream setiap bepergian. Kalau habis, mencarinya tak susah, karena sudah tersedia di minimarket terdekat.

Terus, yang paling penting nih.. Indomilk UHT Kids Full Cream ini adalah susu tanpa garam yang tinggi kalsium dengan kandungan nutrisi yang lengkap.. Cocok banget sebagai pelengkap gizi anak setiap hari..

Oh iya Moms.. saat ini Indomilk UHT Kids Full Cream lagi ngadain blog competition berhadiah total 15 juta rupiah.. Syaratnya sebagai berikut:

  • Kompetisi ditujukan untuk Momblogger berusia 25-35 tahun yang memiliki anak usia 2 - 5 tahun
  • Menulis 1 blog review tentang Indomilk UHT Kids Full Cream di blog pribadi
  • Menggunakan foto outdoor activity yang menarik dengan anak
  • Informasikan dan ajak teman Moms untuk ikutan kompetisi ini dengan kalimat menarik di akhir blog
Setiap minggunya, akan dipilih pemenang yang berhak mendapat hadiah 1 juta rupiah, dan di akhir periode akan diumumkan 3 pemenang utama dengan hadiah berikut:
  • Pemenang 1: Rp. 5 juta
  • Pemanang 2: Rp. 3 juta
  • Pemenang 3: Rp. 2 juta

Kompetisi ini berlangsung dari tanggal 20 Desember - 6 Februari 2019. Ikutan yuk Moms.. Jangan lupa sertakan #IndomilkUHTKidsFullCream dan #AktifItuSehat di artikel kita yaa..


Terimakasih Moms!
Yuk Moms.. Siapkan Indomilk UHT Kids Full Cream untuk buah hati kita..
  •  Facebook
  •  Twitter
  •  Google+
  •  Stumble
  •  Digg
Read More
Postingan Lama Beranda

Social Profiles

Twitter Facebook Google Plus LinkedIn RSS Feed Pinterest

Kumpulan Emak2 Blogger

Kumpulan Emak2 Blogger
Kumpulan Emak2 Blogger

About

Popular Posts

Categories

BTemplates.com

Blogroll

Blogroll

About

Copyright © proud to be a mom | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com