primasariamirati.com

Senin, 29 April 2019

Gathering Nasional Ressti Group, Wujud Apresiasi Dedikasi dan Loyalitas

"Jika ingin berbisnis, kita harus berani mengeluarkan modal besar..", demikian disampaikan Dr. Ressti Apriani (Owner Ressti Beauty Care - RBC Group) dalam rangkaian acara Nasional Gathering Ressti Group yang berlangsung hari Sabtu, 20 April 2019 di Hotel Myko, Makassar.

Dr. Ressti Apriani (Owner Ressti Group)

Malam itu menandai 9 tahun perjalanannya yg berawal di Makassar, menemani wanita Indonesia merawat kecantikannya, Ressti Beauty Care mengadakan Gathering Nasional untuk memantapkan bisnis dan memberi apresiasi kepada para Brand Master, Brand Ambassadors, serta para Leader Grup dan Agennya.

Pada kesempatan ini, turut diadakan pula Launching website dan produk baru, sharing session dengan para brand ambassadors Ressti Group, penyerahan rewards, penandatanganan perjanjian Brand Master, Leader dan Agen, serta sharing business dan product knowledge.

Blogger Makassar turut hadir meliput Gathering Nasional Ressti Group

Saya sendiri mengenal Ressti Group pertama kali di sekitar tahun 2013. Saat itu adik saya menjadi pengguna produk skincare Ressti Beauty Care (RBC). Adik saya bercerita bahwa Dr. Ressti selaku owner menawarkan dan menjual sendiri produknya secara langsung (direct selling).

Saat itu, perkembangan teknologi sedang merangkak naik menjadikan media sosial sebagai sarana tepat untuk pemasaran produk. Dr. Ressti tak mau menyia-nyiakan kesempatan ini, Ressti Beauty Care tak hanya menjual produk, tapi dengan memberikan hasil sebagai bukti. Para customer diajak memberikan testimoni dan pengalamannya selama menggunakan produk RBC.

Brand Ambassadors Ressti Group

Seiring waktu, kiprah RBC terus merangkak naik, hingga di Makassar semakin banyak yang mengenal, mengakui khasiat, dan memilih Ressti Beauty Care sebagai produk andalan untuk perawatan dan perawatan kulit, demi memperoleh kecantikan yang didambakan.

Tak heran, customer yang awalnya hanya sebagai pengguna saja, juga tertarik untuk ikut memasarkan produk ini kepada teman-teman atau keluarganya, hingga kemudian peminat RBC meluas sampai ke provinsi lain di Sulawesi, bahkan bisa mencakup luar Sulawesi. Semua ini tentu tak terlepas dari kerja keras par brand masters yang memimpin dan mengarahkan para leader dan agen dalam memasarkan produk Ressti Group.

Brand Masters Ressti Group

Gathering Nasional ini diadakan untuk merangkul para brand master, distributor, agen, brand ambassador, dan seluruh komponen Ressti Group untuk bersilaturahmi dan menyegarkan semangat untuk menggapai kesuksesan yang menjadi tujuan awal mereka.

Di momen ini, perusahaan yang saat ini telah berkembang menjadi sebuah Multi Level Marketing, juga sekaligus mengukuhkan nama Ressti Group, yang tak lagi hanya menghadirkan produk skincare saja, tetapi produk lain seperti Al-Fatih berupa Shower & Lotion, Pomade, Peel Off Mask Brightening, dan serta kosmetik untuk bibir dan pipi, seperti Lip Matte, dan Lip & Cheek Cream Ledisia.

Doa bersama mengawali rangkaian acara Gathering Nasional Ressti Group

Buat saya sendiri yang turut berkesempatan hadir dalam Gathering Nasional Ressti Group ini, banyak sekali hal inspiratif yang bisa dipetik, salah satunya adalah kekompakan Dr. Ressti Apriani dan suaminya, Surachmanuddin SM SH MH dalam merintis dan membesarkan Ressti Group hingga bisa terus eksis sebesar sekarang.

Beberapa produk yang ditawarkan Ressti Group kepada para customer-nya

Satu hal lagi yang saya salut dari Dr. Ressti adalah kegigihannya untuk mewujudkan mimpi, walaupun sempat jatuh bangun berkali-kali, seperti pada saat ia pernah menjadi korban penipuan yang dilakukan salah satu koleganya. Pengalaman ini tak membuatnya patah semangat, meski sempat merasa down, namun berkat tekad disertai keyakinan kepada Allah SWT, maka cobaan apapun Insya Allah bisa dilalui dengan baik, sampai bisa mencapai titik ini, ketika omzet usahanya sudah mencapai milyaran rupiah..

Sukses terus buat Ressti Group..
  •  Facebook
  •  Twitter
  •  Google+
  •  Stumble
  •  Digg

2 komentar:

  1. Ainhy Edelweiss7 Mei 2019 10.06

    Alhamdulillah berkesempatan hadir di acara ini. Paling suka sama kisah ownernya yang inspiratif, ternyata masih muda orangnya ��

    BalasHapus
  2. Mugniar7 Mei 2019 11.37

    Event-nya inspiratif banget ya. Senang melihat pasutri Dr Ressti dan suaminya yang kelihatan kompak.

    BalasHapus

Social Profiles

Twitter Facebook Google Plus LinkedIn RSS Feed Pinterest

Kumpulan Emak2 Blogger

Kumpulan Emak2 Blogger
Kumpulan Emak2 Blogger

About

Popular Posts

Categories

BTemplates.com

Blogroll

Blogroll

About

Copyright © proud to be a mom | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com